Minggu, 18 Februari 2018

# Curhat # Institut Ibu Profesional

NHW 4: Mendidik Dengan Kekuatan Fitrah

Yap, akhirnya dengan tahapan perlahan, kita sampai di tahap NHW 4. Setelah diskusi awal dengan tema minat ibu, kemudian langkah nyata yang membawa perubahan, dan sampai pada tugas ketiga yakni untuk tetap mengikat kita pada misi keluraga dan lingkungan, kini saatnya untuk EVALUASI alias ASSESSMENT.


pixabay.com


Tahu kah ibu ibu, apa yang lebih sulit daripada membuat rencana? Jelas, melakukannya ya kan, haha. Meski seperti ritual resolusi tahunan yang seringkali menjamur dan berkarat, tapi toh semangat perubahan ke arah yang baik tak pernah pudar, jadi keep fighting and keep warming, yak bunda bunda pembelajar.



Evaluasi NHW 1

Q:
Mari kita lihat kembali Nice Homework #1 , apakah sampai hari ini anda tetap memilih jurusan ilmu tersebut di Universitas Kehidupan ini? Atau setelah merenung beberapa minggu ini, anda ingin mengubah jurusan ilmu yang akan dikuasai?

A:

Masih seperti NHW 1 kemarin, saya tetap memilih jurusan menulis.


Evaluasi NHW 2


Q:
Sudahkah kita belajar konsisten untuk mengisi checklist harian kita? 

A:

Baru sekitar 60% poin-poin di ceklis yang dapat saya kerjakan. Sisanya masin tertatih tatih, terutama hal yang berkaitan dengan memasak dan kegiatan agama.


Evaluasi NHW 3

Q:
Apakah sudah terbayang apa kira-kira maksud Allah menciptakan kita di muka bumi ini? Kalau sudah, maka tetapkan bidang yang akan kita kuasai, sehingga peran hidup anda akan makin terlihat.

A:
Saya memiliki minat belajar yang besar dalam bidang kepenulisan. Jadi, saya memang akan mendalami ilmu blogging dan menulis. Untuk blogging saya akan banyak melakukan blogwalking ke blog ibu-ibu yang sudah mapan. Untuk kegiatan menulis, tahapan yang pertama adalah banyak-banyak menulis review buku dan film sambil belajar menulis konten. Tahapan selanjutnya adalah pendalaman tentang ilmu menulis cerita pendek dan cerita anak. Setelah itu adalah novel.

Misi Hidup : membagi hikmah lewat kisah dalam tulisan
Bidang : menulis dan blogging
Peran : penulis lepas



Simpulan

Q:
Setelah menemukan 3 hal tersebut, susunlah ilmu-ilmu apa saja yang diperlukan untuk menjalankan misi hidup tersebut.

A:

  • Bunda Sayang : Ilmu-ilmu kepenulisan seperti SEO dalam blog, susunan plot cerita yang tepat dalam cerpen, dan konten kata yang padat namun tepat dalam menulis artikel.
  • Bunda Cekatan : Ilmu-ilmu manajemen waktu yang tepat agar minat dan keluarga tetap bisa berjalan beriringan.
  • Bunda Produktif : ilmu seputar kemandirian finansial lewat menulis juga tentunya.
  • Bunda Shaleha : Ilmu tentang berbagi manfaat kepada banyak orang lewat tulisan.

Q:
Tetapkan Milestone untuk memandu setiap perjalanan anda menjalankan Misi Hidup

A:
  • KM 0 – KM 1 (tahun 1, 2018) : Menguasai Ilmu seputar Bunda Sayang
  • KM 1 – KM 2 (tahun 2, 2019) : Menguasai Ilmu seputar Bunda Cekatan
  • KM 2 – KM 3 (tahun 3, 2020) : Menguasai Ilmu seputar Bunda Produktif
  • KM 3 – KM 4 (tahun 4, 2021) : Menguasai Ilmu seputar Bunda Shaleha
Q:
Koreksi kembali checklist anda di NHW#2, apakah sudah anda masukkan waktu-waktu untuk mempelajari ilmu-ilmu tersebut di atas. Kalau belum segera ubah dan cantumkan.

A:
Saya sudah memasukan ke dalam ceklis untuk mempelajari ilmu-ilmu tersebut, jadi tidak ada perubahan yang akan saya lakukan.

Do it now!

Sekian tugas NHW 4, semoga ini menjadi titik awal yang baik untuk melakukan hal yang baik. 



1 komentar:

Cari Blog Ini

Aliran Rasa Bunda Cekatan 2020

Dear, Kali ini saya membuat aliran saya dengan telat. Sayang sekali.  Tapi saya tetap ingin membuatnya sebagai selebrasi perjuangan...

Follow Us @soratemplates